Walikota Pangkalpinang Polisikan Oknum Pencuri Sling Jembatan Jerambah Gantung

  • Bagikan

Pangkalpinang, Asatuonline.id – Aksi pencurian sling jembatan Jerambah Gantung di Kelurahan Jerambah Kecamatan Gabek, Kota Pangkalpinang, berbuntut panjang.

Tidak terima dengan aksi vandal itu, Walikota Pangkalpinang Maulan Aklil alias Molen memilih untuk melaporkan oknum perusak ke Polres Pangkalpinang.

“Sudah saya laporkan ke Polisi. Semoga Pelakunya segera tertangkap,” kata Molen dikonfirmasi via Whatsapp, Selasa (06/04/21).

Seperti diberitakan sebelumnya pada Selasa 6 April kemarin mengumumkan lewat akun Instagram @maulanaklil perihal pencurian besi penyangga Jerambah Gantung oleh oknum tak bertanggungjawab.

“Tolong yang tahu siapa yang jahil ini sampaikan ke kami, ayolah kita jaga aset kita. Ini adalah kebanggaan kita semua,” tulisnya dalam akun tersebut.

Loading

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *