Jakarta, Asatu Online – Rutan Kelas I Jakarta Pusat melaksanakan kegiatan Bakti Sosial bagi keluarga Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), sebagai upaya meningkatkan kepedulian sosial dan kemanusiaan. Kegiatan ini juga merupakan implementasi nyata dari Program Akselerasi yang dicanangkan Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, Agus Andrianto. Dalam pelaksanaannya, Rutan Kelas I Jakarta Pusat bersinergi dengan PT Fajar Basthi Sejahtera sebagai mitra pendukung.
Kepala Rutan Kelas I Jakarta Pusat, Agung Nurbani, menyampaikan bahwa kegiatan bakti sosial ini akan menjadi agenda rutin untuk meringankan beban keluarga WBP dan membantu warga sekitar yang membutuhkan. “Bakti sosial bagi keluarga WBP Rutan Kelas I Jakarta Pusat akan menjadi agenda rutin sebagai bentuk implementasi dari Program Akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan,” ujar Agung Nurbani Pada Jumat (08/11).
Sebanyak 50 keluarga WBP menerima bantuan berupa paket sembako yang diserahkan secara simbolis oleh Agung Nurbani, didampingi oleh Kepala Bidang Pembinaan Bimbingan dan Teknologi Informasi Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta, Andi Mohammad Syarif, serta Direktur Utama PT Fajar Basthi Sejahtera, Rahardian Azhar. Bantuan tersebut disambut dengan antusias oleh keluarga WBP yang hadir.
Dalam kesempatan itu, Agung Nurbani menegaskan bahwa Rutan Kelas I Jakarta Pusat siap menjadi penghubung antara keluarga WBP dengan para donatur, sehingga bantuan dapat disalurkan tepat sasaran dan bermanfaat bagi mereka yang memerlukan.
“Rutan Kelas I Jakarta Pusat berperan sebagai jembatan antara keluarga WBP dan pihak yang berempati serta ingin memberikan bantuan. Kami memastikan bantuan tersebut tepat sasaran dan bermanfaat bagi yang membutuhkan,” tambah Agung Nurbani.
Ia juga berharap, melalui kegiatan bakti sosial yang rutin ini, beban keluarga WBP dapat lebih ringan, sekaligus mendukung 13 program prioritas Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan untuk menciptakan sistem pemasyarakatan yang lebih berkeadilan dan manusiawi. (Mus)