Rayakan 49 Tahun, Perumda Tirta Pinang Siap Tingkatkan Pelayanan Air Bersih

  • Share

Pangkalpinang, Asatu Online – Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Tirta Pinang merayakan ulang tahun ke-49 pada Sabtu (19/10/2024) malam di kantor Perumda Tirta Pinang. Acara ini mengusung tema “Dedikasi Tanpa Henti, Mengalir Hingga Generasi” sebagai simbol komitmen perusahaan dalam memberikan layanan terbaik kepada masyarakat.

Penjabat (Pj) Wali Kota Pangkalpinang, Budi Utama, memberikan ucapan selamat dan apresiasi atas perjalanan panjang Perumda Tirta Pinang yang hampir mencapai setengah abad.

Dalam sambutannya, Budi menekankan perlunya semangat baru untuk terus meningkatkan pelayanan, termasuk rencana perubahan logo perusahaan sebagai simbol transformasi menuju kualitas layanan yang lebih baik.

“Saya mengucapkan selamat dan sukses kepada Perumda Tirta Pinang yang telah mencapai usia 49 tahun. Tentunya, perjalanan panjang ini dipenuhi dengan berbagai dinamika dan pengalaman berharga,” katanya.

Budi juga menggarisbawahi pentingnya memperluas jangkauan layanan air bersih, terutama di wilayah yang belum terjangkau, serta memanfaatkan media sosial untuk mendekatkan informasi dan pelayanan kepada masyarakat.

Ia mengajak seluruh tim Perumda Tirta Pinang untuk bekerja dengan penuh keikhlasan dan semangat dalam melayani.

“Hal terpenting adalah bekerja dengan ikhlas demi kepentingan masyarakat,” tegasnya.

Loading

  • Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *