Ketua Umum BPI KPNPA RI Tubagus Rahmad Sukendar (Foto : Ist)
Babel, Asatu Online – Ketua Umum Badan Peneliti Independen Kekayaan Penyelenggara Negara dan Pengawas Anggaran Republik Indonesia (BPI KPNPA RI), Tubagus Rahmad Sukendar, memberikan dukungan penuh kepada Kapolda Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Irjen Pol Drs. Hendro Pandowo, M.Si, terkait pernyataannya yang menegaskan agar tidak ada pihak yang mengintimidasi wartawan dalam menjalankan tugasnya.
Pernyataan ini disampaikan Kapolda Babel saat menghadiri acara silaturahmi dengan sejumlah pimpinan organisasi profesi wartawan dan organisasi perusahaan media di Pangkalan Baru, Bangka Tengah, Selasa (8/10/2024).
Tubagus Rahmad Sukendar menyatakan bahwa kebebasan pers merupakan salah satu pilar demokrasi yang harus dijaga dan dilindungi oleh semua pihak, termasuk aparat penegak hukum.
“Kami sangat mendukung langkah Kapolda Babel yang secara tegas menyatakan bahwa tidak boleh ada yang mengintimidasi wartawan. Wartawan adalah mitra penting dalam membangun keterbukaan informasi dan demokrasi yang sehat,” ungkap Tubagus, Jumat (11/10) di Jakarta kepada Asatu Online.
Menurut Tubagus, keberadaan wartawan dalam memberikan informasi yang akurat dan objektif kepada publik sangatlah penting. Oleh karena itu, ia berharap agar sinergi antara pihak kepolisian dan wartawan dapat terus terjalin dengan baik.
“Wartawan bukan hanya sebagai penyampai berita, tetapi juga sebagai pengawal transparansi dan akuntabilitas publik. Oleh sebab itu, mereka harus bekerja tanpa rasa takut atau tekanan dari pihak manapun,” tegasnya.
Dukungan Tubagus juga ditujukan untuk menjaga hubungan harmonis antara aparat kepolisian dengan media, yang selama ini telah terjalin di Babel. Ia menilai langkah Kapolda Babel dalam menjalin komunikasi dan silaturahmi dengan organisasi wartawan dan perusahaan media adalah langkah positif yang patut diapresiasi.
“Kapolda Babel telah menunjukkan sikap yang patut dicontoh oleh pimpinan daerah lainnya dalam menjaga hubungan baik dengan media. Ini menjadi bukti bahwa Polri hadir untuk melindungi, bukan menekan,” tambah Tubagus.
Pertemuan yang digelar di salah satu rumah makan di Pangkalan Baru tersebut dihadiri oleh beberapa organisasi profesi wartawan, seperti PWI Babel, AJI Pangkalpinang, IJTI Babel, dan JMSI Babel, serta para wartawan yang bertugas di Mapolda Babel. Dalam kesempatan itu, Irjen Pol Hendro Pandowo menegaskan pentingnya peran wartawan dalam menjalankan profesinya sesuai dengan koridor hukum dan Kode Etik Jurnalistik.
Kapolda Hendro juga menekankan bahwa wartawan adalah sahabat Polri yang memiliki peran penting dalam menjaga stabilitas dan keamanan melalui penyebaran informasi yang tepat. “Polisi hadir untuk melindungi masyarakat, termasuk kawan-kawan wartawan. Oleh karena itu, jangan sampai ada yang mengintimidasi wartawan dalam menjalankan profesinya,” ujar Hendro.
Ketua PWI Babel, Muhammad Fathurrakhman atau Boy, yang turut hadir dalam pertemuan tersebut, menyampaikan apresiasi kepada Kapolda Babel atas inisiasi silaturahmi ini. Menurut Boy, hubungan baik antara Polda Babel dan wartawan selama ini telah terjalin dengan baik dan sinergis. Ia berharap, kerja sama yang telah dibangun dapat terus dilanjutkan dengan nuansa yang lebih segar di bawah kepemimpinan Kapolda yang baru.
Silaturahmi ini sekaligus menjadi ajang perkenalan Kabid Humas Polda Babel yang baru, Kombes Pol Fauzan, yang menggantikan Kombes Pol Jojo Sutarjo, yang kini menjabat sebagai Direktur Ditreskrimsus Polda Babel. Boy menyatakan bahwa pihaknya berharap kehadiran Kombes Fauzan akan membawa sinergi yang lebih baik lagi dalam hal komunikasi dan koordinasi antara media dan pihak kepolisian.
Dalam kesempatan tersebut, Tubagus Rahmad Sukendar juga menekankan pentingnya sinergi antara Polri dan wartawan dalam menciptakan informasi yang sehat dan edukatif bagi masyarakat. “Kami berharap agar seluruh pihak, baik Polri maupun media, dapat terus bekerja sama dalam menciptakan iklim informasi yang positif, mendidik, dan membangun bagi masyarakat,” pungkas Tubagus.
Laporan wartawan : Yani