Kejati Banten Dukung PSKBI, Komitmen Jaga dan Lestarikan Budaya di Banten

  • Share

Tb.Rahmad Sukendar berfoto bersama Kajati Banten Dr.Siswanto SH,MH di Kejati Banten, Rabu (4/9).

Banten, Asatu Online–Ketua Umum Paguron Singandaru Karuhun Banten Indonesia (PSKBI), Tb. Rahmad Sukendar, SH, bersama jajaran pengurus pusat, melakukan kunjungan silaturahmi ke Kepala Kejaksaan Tinggi (Kejati) Banten, Dr. Siswanto, SH, MH, di kantor Kejati Banten. Kunjungan ini disambut hangat oleh Dr. Siswanto di ruang kerjanya, Rabu (4/9).

Kunjungan tersebut bertujuan memperkuat sinergi dan kerjasama antara Kejati Banten dengan PSKBI. Kedua pihak sepakat untuk meningkatkan koordinasi dan kemitraan yang harmonis dalam upaya menjaga serta melestarikan budaya peninggalan leluhur Banten.

Ketua Umum PSKBI, Tb. Rahmad Sukendar, berharap melalui pertemuan ini, hubungan antara Kejati Banten dan PSKBI semakin solid. “Kami ingin menciptakan sinergi yang kuat dalam menjalin kemitraan, menjaga marwah budaya, serta menginisiasi program-program positif untuk kemajuan PSKBI,” ujar Rahmad Sukendar.

Lebih lanjut, ia menambahkan bahwa pihaknya berharap Kejati Banten dapat menjadi pembina PSKBI dan bekerja sama dalam memajukan serta melestarikan budaya di Banten. “Semoga Kejati Banten bisa mendukung kami dalam upaya melestarikan budaya yang ada, khususnya di Banten,” katanya.

Sementara itu, Kepala Kejati Banten, Dr. Siswanto, SH, MH, menyambut baik kedatangan pengurus PSKBI. Ia mengungkapkan antusiasmenya dan siap bersinergi dalam upaya memajukan budaya Banten.

“Kami siap menjadi bagian dari Paguron Singandaru Karuhun Banten, terutama dalam menjaga dan melestarikan budaya yang merupakan warisan leluhur kita. Semoga kemitraan ini terus terjalin dengan harmonis untuk kemajuan budaya di Banten, serta menjadikan PSKBI sebagai paguron yang intelektual dalam menciptakan program-program kerja yang bermanfaat bagi Banten,” ungkapnya.

Dr. Siswanto juga menyatakan kebanggaannya dan kesediaannya menjadi Pembina di PSKBI, guna menjaga marwah budaya leluhur Banten. (A1)

Loading

  • Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *