Wali Kota Molen Pimpin Jalan Sehat dan Gerakan Pungut Sampah di Pangkalpinang

  • Share

Sekda Kota Pangkalpinang Mie Go (Foto : asatuonline.id)

Pangkalpinang, Asatu Online – Wali Kota Pangkalpinang, Dr. H. Maulan Aklil, memimpin jalan sehat dalam rangka Gerakan Pungut Sampah (GPS) melalui Si Kompak PGK (Strategi Implementasi Kolaborasi Masyarakat dan Pemerintah Atasi Sampah Kota Pangkalpinang) bertempat di Alun-Alun Taman Merdeka Kota Pangkalpinang pada Minggu, 15 Oktober 2023.

Dalam kesempatan tersebut, Wali Kota Pangkalpinang, yang akrab disapa Molen, berbicara tentang pentingnya kebersihan kota.

“Dengan adanya kegiatan jalan sehat gerakan pungut sampah bersama, semoga Pangkalpinang menjadi bersih total. Kita canangkan Pangkalpinang juara untuk yang namanya kebersihan,” ungkap Molen.

Sekretaris Daerah Kota Pangkalpinang, Mie Go, S.T., M.Si, juga turut hadir dalam acara ini. Ia menyatakan bahwa kegiatan ini adalah hasil kolaborasi antara Pemerintah Kota dan masyarakat dalam upaya mengatasi permasalahan sampah di Kota Pangkalpinang.

“Mengatasi sampah bukan hanya tanggung jawab Pemerintah Kota, melainkan tanggung jawab kita bersama. Kita bukan hanya memungut sampah, tapi juga dari kita sendiri menjaga untuk tidak membuang sampah sembarangan. Hal ini sudah membantu menjaga kebersihan di Kota Pangkalpinang,” kata Mie Go.

Pada akhir acara, pihak penyelenggara mengucapkan terima kasih dan mengapresiasi para sponsor serta masyarakat yang turut berpartisipasi dalam kegiatan ini. Semangat kebersamaan dalam menjaga kebersihan Kota Pangkalpinang menjadi sorotan utama dalam acara jalan sehat dan gerakan pungut sampah ini. (gei)

Loading

  • Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *