Camat Jawilan Ajak Masyarakat Untuk Vaksin

  • Share

Serang, Asatuonline.id – Pemerintah Kecamatan Jawilan Kabupaten Serang mengajak masyarakat untuk menyukseskan percepatan vaksinasi covid-19 jelang Pilkades Serentak 2021 yang sekarang sedang dijalankan oleh pihaknya. Masyarakat juga tidak perlu khawatir dengan vaksin itu.

Hal itu disampaikan Agus Saefudin Camat Jawilan dalam siaran tertulisnya yang dikirimkan kepada awak media, Minggu (24/10/2021).

“Masyarakat tidak usah takut, tidak usah khawatir, karena vaksin yang digunakan ini aman, halal dan gratis. Melalui vaksinasi itu masyarakat mendapatkan imunitas yang cukup sehingga aman untuk menjalani kehidupan sehari-hari,” ujarnya.

Menurutnya, percepatan vaksinasi ini untuk mengupayakan dan mengantisipasi bersama agar pelaksanaan Pilkades Serentak Kabupaten Serang yang akan digelar 31 Oktober 2021 nanti, tidak menjadi cluster baru penyebaran dan penularan virus covid-19. Maka dari itu, dengan melaksanakan himbauan ini diharapkan masyarakat bersedia divaksin.

“Kami Pemerintah Kecamatan Jawilan Kabupaten Serang mengajak dan menghimbau, mari kita dukung, berpartisipasi aktif dan sukseskan Program Percepatan Vaksinasi Pilkades 2021 sehingga tidak ada lagi Covid-19,” ajaknya.

Selanjutnya terkait PPKM di Kabupaten Serang saat ini berada diposisi level 3, mengingat jumlah sasaran (12 tahun keatas) yang telah mengikuti vaksinasi virus covid-19 masih rendah, dimana prosentasenya ada diperingkat ke-7 dari 8 Kab/Kota di Provinsi Banten.

Namun belakangan prosentase jumlah sasaran yangg mengikuti vaksinasi di Kabupaten Serang khususnya di Kecamatan Jawilan meningkat signifikan.

“Sehingga herd immunity atau kekebalan kelompok dimasa pandemi segera terwujud, PPKM Kabupaten Serang turun drastis dari level 3 menjadi level 1,” sambungnya.

Agus juga menyampaikan agar masyarakat tetap menerapkan protokol kesehatan. Termasuk penggunaan masker, meski sudah divaksin.

“Tetap cuci tangan, memakai masker, dan menjaga jarak. Menjaga diri dengan sebaik-baiknya harus tetap dilakukan,” tandasnya.

Diketahui, Pilkades serentak Kabupaten Serang yang diikuti 144 desa di 29 kecamatan ini seharusnya digelar Juli lalu, karena kasus covid-19 tinggi, akhirnya diundur hingga Oktober.

 

Di kecamatan Jawilan sendiri dari sembilan Desa, tujuh desa yang melaksanakan pilkades, diantaranya; Desa Cemplang, Pagintungan, Jawilan, Pasirbuyut, Kareo, Junti dan Majasari.

“Semoga Pilkades berjalan dengan aman, lancar, tertib, damai, nyaman, sukses, kondusif dan tetap sehat. Serta semoga bencana non-alam virus covid-19 ini segera diangkat oleh Allah SWT, sehingga kita dapat segera beraktifitas kembali, seperti sediakala. Amin yaa Allah ya robbalalamin,” tutupnya.

(Dyt)

Loading

  • Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *