Muntok, Asatuonline.id – Anggota Laka Sat Lantas Polres Bangka Barat melaksanakan olah TKP kecelakaan lalulintas yang melibatkan kendaraan R2 yamaha Mio dan Nissan Truk Tronton di Jln. Raya Dsn Prumnas Desa Sekarbiru Kecamatan Paritiga Kabupaten Bangka Barat.
Pada hari Sabtu tanggal 28 Agustus 2021 sekira pkul 10.00 WIB telah terjadi laka lantas di Jln. Raya Dusun Prumnas Desa Sekarbiru Kecamatan Parit 3 Kabupaten Bangka Barat yang melibatkan kendaraan R2 Yamaha Mio VS Nissan Truk Tronton.
Menurut keterangan Eri Suliman (supir tronton) kecelakaan bermula Arif yang menggendarai SPM Yamaha Mio hendak menuju Paritiga dari arah Desa Telak.
Sedangkan Eri Suliman yang mengendarai Nissan Truk Tronton melintas dari arah Paritiga menuju Desa Kapit pada saat hendak menyalib kendaraan yang di kendarai Arif dengan kecepatan tinggi dan melebar kekanan jalan sehingga kendaraan R2 menabrak bagian bumper depan kendaraan Nissan Truk Tronton tersebut.
“Untuk kasus masih dalam proses penyelidikan” tutur Kasat Lantas Polres Bangka Barat.
Kasat lantas Polres Bangka Barat Iptu R.T.A Sianturi ,seizin Kapolres Bangka Barat AKBP Agus Siswanto SH.SIK.MH menghimbau masyarakat untuk selalu berhati-hati dalam berkendara dan mengurangi kecepatan pada tikungan, Minggu (29/08/2021)
“Kami menghimbau kepada seluruh masyarakat khususnya Bangka Barat agar waspada dan hati hati serta kurangi kecepatan saat ditikungan dan selalu menggunakan helm” tutup Kasat Lantas…(Heri Uzwan)