Direktur Polman Babel Serahkan SK kepada 5 PPPK

  • Bagikan

Ket. Foto Direktur Polman Babel bersama 5 PPPK berfoto bersama Selesaj Penyerahan SK Di ruang Presentasi, Rabu ( 12/06/2024).

Bangka, Asatu Online- Direktur Politeknik Manufaktur Negeri Bangka Belitung, I Made Andik Setiawan, M.Eng., Ph.D., menyerahkan SK kepada 5 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di ruang presentasi pada Rabu (12/06/2024).

I Made Andik Setiawan mengucapkan selamat kepada seluruh pegawai PPPK yang menerima SK formasi 2023, terutama kepada formasi dosen dan tenaga pendidikan di kampus Polman Babel.

“Mudah-mudahan penyerahan SK ini dapat meningkatkan kualitas dan kuantitas kinerja yang lebih baik serta kesejahteraan, dengan tetap menjaga rasa syukur,” harapnya.

Beliau juga berharap agar seluruh pegawai PPPK dapat mengabdikan diri untuk melayani mahasiswa dan rekan kerja sesuai tugas pokok dan fungsi (tupoksi) pekerjaan mereka serta menjaga integritas kepribadian,” ucap I Made Setiawan.

Muhammad Haritsah Amrullah, M.Eng., yang akrab dipanggil Ayit, turut menerima SK Pegawai PPPK. Ayit adalah salah satu dosen yang telah mengabdi di Polman Babel selama kurang lebih 14 tahun.

“Alhamdulillah, hari ini saya telah dilantik sebagai dosen PPPK dan menerima SK. Kami sangat bahagia dan terima kasih banyak kepada Pak Direktur I Made Andik Setiawan,” ungkap Ayit.

Lebih lanjut, Haritsah menyatakan, “Insya Allah, saya akan mengabdi dan bekerja sebaik mungkin dalam melaksanakan Tridharma perguruan tinggi untuk mencerdaskan mahasiswa sebagai generasi penerus bangsa, khususnya di kampus Polman Babel.”

Senada, Sutrisno, pegawai tenaga pendidikan yang telah bekerja selama kurang lebih 8 tahun di bagian kemahasiswaan BAAKPK, juga mengungkapkan rasa syukur dan terima kasih atas pelantikan dan penerimaan SK pegawai PPPK yang telah dinantikan.

“Mohon dukungan seluruh civitas Polman Babel agar kami bisa bekerja lebih baik, profesional, dan memiliki integritas yang tinggi,” tutup Sutrisno. (**)

Loading

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *