Kantor Kejati Kep. Babel tempat Erzaldi Rosman Djohan memenuhi panggilan Penyidik besok, Kamis (28/3). (Foto : ist)
Pangkalpinang, Asatu Online – Kantor Kejaksaan Tinggi Kepulauan Bangka Belitung (Kejati Babel) akan menjadi pusat perhatian besok, Kamis (28/3), dengan kedatangan puluhan wartawan.
Hal ini terkait dengan panggilan sebagai saksi kepada mantan Gubernur Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Erzaldi Rosman Djohan, dalam dugaan kasus korupsi.
Informasi yang beredar menyebutkan bahwa dua kelompok wartawan akan berada di Kejati Babel besok, satu kelompok akan meliput pemeriksaan Erzaldi, sedangkan kelompok lainnya akan mengawal jalannya pemeriksaan tersebut.
Salah satu wartawan yang akan mengawal pemeriksaan tersebut menjelaskan kepada Asatu Online bahwa mereka akan turun ke Kejati Babel untuk mendukung proses tersebut.
“Besok kami akan turun ke Kejati Babel karena diminta untuk mengawal,” kata A kepada Asatu Online pada Rabu malam (27/3).
Sebelumnya, pada Senin (26/3), Erzaldi Rosman Djohan tidak memenuhi panggilan Kejati Babel terkait beberapa perkara yang sedang diselidiki. Basuki Raharjo, Kasipenkum Kejati Babel, mengonfirmasi bahwa Erzaldi tidak hadir dalam panggilan tersebut dan meminta untuk dijadwalkan ulang pada Kamis, 28 Maret 2024.
Meski belum ada rincian kasus yang menjadi fokus pemeriksaan, pihak jaksa telah mengonfirmasi bahwa mantan Gubernur Erzaldi diminta memberikan keterangan terkait beberapa perkara yang sedang ditangani oleh Kejaksaan.
Keputusan ini telah menarik perhatian masyarakat Bangka Belitung, yang menunggu hasil dari pemeriksaan tersebut dan mengikuti perkembangannya dengan seksama. (mn)