Pelaksanaan Vaksinasi di Kecamatan Jawilan Berjalan Lancar dan Kondusif, dan Berikut Jadwal Vaksin Selanjutnya

  • Share

Serang, Asatuonline.id – Demi mempercepat Herd Immunity atau kekebalan kelompok di masa pandemi, terlebih akan digelarnya pilkades serentak pada 31 Oktober 2021, Pemerintah Kecamatan Jawilan kabupaten Serang terus gencarkan Vaksinasi kepada masyarakat.

Pelaksanaan vaksinasi kali ini dilaksanakan di Aula Kantor Kecamatan Jawilan pada hari Kamis (21/10/2021), dengan 2.000 dosis. Jenis vaksin moderna bagi peserta vaksinasi dosis pertama, peserta vaksin kedua tetap menggunakan vaksin sinovac.

Camat Jawilan Agus Saefudin, mengatakan pelaksanaan vaksinasi massal ini digelar atas sinergi antara TNI, POLRI, dan Puskesmas.

“Pelaksanaan Vaksinasi di hari ini berjalan lancar dan kondusif, 1984 warga mendaftar vaksin, 49 orang ditunda karena tidak lolos skrining, jadi jumlah yang divaksin hari ini 1935 orang,” Ucap Camat.

Ditambahkan Agus, bahwa pemerintah kecamatan jawilan melakukan percepatan vaksinasi covid-19 menjelang pelaksanaan pilkades serentak, hal ini dilakukan guna meminimalisir cluster penyebaran covid-19 pada gelaran demokrasi tersebut.

Sehingga pihaknya akan turun ke desa-desa yang melaksanakan pilkades guna memudahkan masyarakat untuk divaksin.

 

Adapun jadwal percepatan vaksinasi sebagai berikut;

Desa Cemplang: Tanggal 23 Oktober 2021 bertempat di SDN Kampung Baru.

Desa Jawilan: Tanggal 25 Oktober 2021 bertempat di Kantor Desa Jawilan.

Desa Junti: Tanggal 26 Oktober 2021 bertempat di Kantor Desa Junti.

Desa Kareo: Tanggal 27 Oktober 2021 bertempat di Ruko PT Asiatex

Desa Pasirbuyut: Tanggal 27 Oktober 2021 bertempat di Graha Kreatif

Desa Pagintungan: Tanggal 28 Oktober 2021 bertempat di Yayasan Al-Asyari

Desa Majasari: Tanggal 29 Oktober 2021 bertempat di kantor kecamatan Jawilan.

(Mmn)

Loading

  • Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *